BANDAR LAMPUNG - Dosen Sekolah
Tinggi Ilmu Syariah (STIS) Darusy Syafaah Lampung Tengah, Anggita Vela, M.H.,
tampil sebagai narasumber dalam Workshop Pendidikan Nasional yang
diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan
Pendidikan Guru, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah Republik Indonesia.
Kegiatan tersebut berlangsung pada Selasa, (7/10/ 2025), di Ballroom Hotel
Radisson, Jalan Teuku Umar No. 1, Kedaton, Kota Bandar Lampung.
Workshop
ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan kapasitas guru serta tenaga
kependidikan, sekaligus memperkuat sinergi antara Komisi X DPR RI dan
Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah dalam melaksanakan program-program
prioritas nasional di bidang pendidikan. kegiatan ini diikuti oleh para guru,
tenaga kependidikan, dan pegiat pendidikan dasar dan menengah dari berbagai
kabupaten/kota di Provinsi Lampung. Tema besar workshop ini adalah “Penguatan Kompetensi Guru dalam Menghadirkan
Suasana Belajar yang Ramah, Adil, dan Mendukung Peserta Didikâ€
Dalam
kesempatan tersebut, Anggita Vela, M.H. menyampaikan bahwa tugas seorang guru
tidak hanya terbatas pada penyampaian materi pelajaran kepada siswa, tetapi
juga mencakup peran yang lebih menyeluruh dalam membentuk karakter peserta
didik. Ia menegaskan bahwa guru memiliki tanggung jawab untuk menciptakan rasa
aman dan nyaman di lingkungan belajar, sehingga siswa dapat berkembang secara
optimal baik dari sisi akademik maupun emosional.
“Guru
juga berperan sebagai fasilitator yang mampu menghadirkan suasana kelas yang
ramah, adil, dan mendukung proses belajar mengajar secara aktif dan inklusif,â€
ujarnya.
Anggota
Komisi X DPR RI dari Fraksi PKB, Dr. H. Muhammad Kadafi, S.H., M.H., turut
memberikan sambutan sekaligus membuka acara secara daring melalui platform Zoom
Meeting.
Selain
Anggita Vela, hadir pula Dekan Fakultas Tarbiyah UIN Raden Intan Lampung, Prof.
Dr. H. Subandi, M.M yang juga menjadi narasumber dalam sesi diskusi dan
pemaparan materi.
